ISBI Tanah Papua Menandatangani Perjanjian Kerjasama dengan Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII)
admin web | 15 Mei 2025 | Dibaca 299 kali |

Pada hari Kamis tanggal 15 Mei 2025 bertempat di Hotel Hotel Suni Abepura telah dilaksanakan Penandatanganan MoU Antara ISBI Tanah Papua dengan HDII Pusat & Penandatanganan MoA Antara Prodi Desain Komunikasi Visual, Prodi Seni Rupa Murni dan Prodi Kriya Seni dengan HDII Papua.

Adapun penandatangangan Kerjasama tersebut diikuti oleh Ibu Dr. Yulini Rinantanti, M.Ed. Selalu WR 1 ISBI Tanah Papua, Yanes Koyari,M.Sn, selaku Koprodi Kriya Seni, Erik K. Rumbrawer, S.Sn,. M.Si. selaku Koprodi Seni Rupa Murni dan  Tindia Febriyati, S.H.,M.Pd. selaku Koprodi Desain Komunikasi Visual serta disaksikan oleh  Retnoning Adji Widi Astuti,S.Hut., M.Si. Selaku Sekretaris Jurusan Seni Rupa dan Desain.

Penandatanganan Kerjasama ini dilaksanakan bertepatan dengan acara Rapat Kerja Daerah (RAKERDA) HDII Cabang Papua serta untuk meningkatkan sinergi antara akademisi dan praktisi dibidang desain interior dengan tema dari kegiatan tersebut adalah "Inovasi Desain Interior Berkelanjutan Berbasis Kearifan Lokal untuk Papua Maju", yang bertujuan untuk menggali potensi desain interior di Papua dengan memperhatikan keberlanjutan dan kearifan local dalam konteks pembangunan daerah.







BAGIKAN :